PROBOLINGGO, MADUTV – Di sela-sela kegiatan Ngopi Bareng Pokja Jurnalis Probolinggo, Bersama Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong yakni KH Mutawakkil Alallah. Bertempat di ruang gedung Universitas Hafsawaty Genggong. Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo. Senin (5/8/2024).
Dalam pertemuan itu bersama Pokja Jurnalis Probolinggo Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong KH Mutawakkil Alallah mengajak para wartawan untuk memajukan dunia pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Probolinggo.
“Kami membangun sinergi dengan awak media untuk memajukan pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Probolinggo, melalui even dan kegiatan yang ada di lingkup Ponpes Zainul Hasan Genggong,” ujar Kiai Mutawakkil.
Kiai Mutawakkil berharap dengan dibangunnya sinergitas bersama media, langkah-langkah Ponpes Zainul Hasan bisa disyiarkan kepada masyarakat luas.
Sementara, Ketua Pokja Media Probolinggo Ahmad Faisol mengaku terhormat dan tersanjung setelah awak media diajak membangun sinergi oleh Kiai Mutawakkil.
“Kami siap bersinergi. Kami juga merasa terhormat diajak dalam upaya memajukan Unhasa dan Ponpes Genggong,” tukas Faisol.
H
adir dalam ngopi bareng tersebut Rektor Unzah Abdul Aziz Wahab, Rektor Unhasa Nur Hamim, dan belasan wartawan nasional, regional dan lokal.(Gus)