BNN RI Dukung TNI AD Lindungi Prajurit dari Lahgun Narkoba

Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) menegaskan dukungannya terhadap upaya Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) dalam melawan penyalahgunaan narkoba sebagai langkah untuk melindungi moral dan integritas prajurit TNI.

Jakarta, MADU TV – Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) menegaskan dukungannya terhadap upaya Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) dalam melawan penyalahgunaan narkoba sebagai langkah untuk melindungi moral dan integritas prajurit TNI. Acara ini dihelat di Gedung BNN RI, Cawang, Jakarta, pada Rabu (7/2), dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Direktur Psikotropika dan Prekursor Deputi Bidang Pemberantasan BNN, tim Pokja Staf Ahli Kasad TNI AD, Direktur Intelijen Deputi Bidang Pemberantasan, Alexander Sabar, S.I.K., M.H., serta jajaran Deputi Hukum dan Kerja Sama BNN, dan Deputi Pemberdayaan Masyarakat BNN.

Kunjungan kerja Mayor Jenderal TNI Agus Saepul beserta jajarannya bertujuan untuk mengumpulkan data dan informasi yang akan digunakan dalam kajian strategis berjudul “Peran Aktif TNI AD Melawan Penyalahgunaan Narkoba dalam Rangka Melindungi Prajurit dari Demoralisasi.” BNN RI menyambut baik upaya ini dan menyatakan kesiapannya untuk membantu tim Pokja dalam pengumpulan data dan informasi terkait pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan serta peredaran gelap narkotika (P4GN).

Aldrin Marihot, Direktur Psikotropika dan Prekursor BNN RI, menyatakan bahwa sinergitas antara BNN RI dan TNI AD akan terus diperkuat untuk menghentikan peredaran narkotika di Indonesia. BNN RI juga akan menjajaki kerja sama khusus, terutama dengan Angkatan Darat, melalui pertukaran informasi dan pembuatan perjanjian kerja sama. Dia juga berharap agar prajurit dan keluarga dapat menjadi duta anti-narkotika di lingkungan tempat tinggal dengan memberikan edukasi dan penyuluhan kepada masyarakat sekitarnya, dengan tujuan Indonesia bisa bebas dari narkoba.

Dalam sambutannya, Direktur Psikotropika dan Prekursor BNN RI, Aldrin Marihot Pandapotan Hutabarat, S.H., M.Si., menyatakan, “Saya dapatkan ada tiga hal, yaitu tukar-menukar informasi, kemudian ke depannya akan dilakukan perjanjian kerja sama khususnya dengan Angkatan Darat. Kami juga berharap untuk kalangan prajurit dan keluarga agar dapat menjadi duta-duta anti-narkotika di lingkungan tempat tinggal dengan memberikan edukasi dan penyuluhan kepada masyarakat sekitarnya, dengan harapan Indonesia bisa bebas narkoba.”

Dukungan penuh dari BNN RI terhadap TNI AD menandakan komitmen bersama dalam melawan ancaman narkoba demi keberlanjutan dan keamanan bangsa Indonesia. Kedua lembaga ini berharap kolaborasi ini dapat menjadi langkah nyata dalam mencapai Indonesia yang bersih dari narkoba.