Vaksinasi Boster Lintas Agama di bekasi

114

Bekasi – Sejumlah tokoh lintas agama di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, mengikuti vaksinasi booster. Mereka antusias meski harus rela menunggu antrean karena hal itu bertujuan agar mampu menekan potensi penyebaran virus.

Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, ratusan warga lintas agama menjalani vaksinasi boster yang di gelar Polres Metro Bekasi di kawasan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi.

Vaksinasi booster lintas agama, selain mendukung percepatan vaksinasi, langkah tersebut guna membangun hubungan harmonis antar warga lintas beragama di Kabupaten Bekasi.

Rata-rata dari mereka merupakan warga lanjut usia yang dinilai rentan dalam penyebaran virus. Sedikitnya, lebih dari 500 dosis vaksin didistribusikan dalam kegiatan ini. Sejumlah tokoh lintas agama dan juga masyarakat sangat mengapresiasi adanya vaksinasi booster massal gratis tersebut.

Pemerintah telah memulai program vaksinasi booster kepada masyarakat pada 12 Januari 2022 lalu. Langkah itu guna meningkatkan kekebalan tubuh terlebih di tengah melonjaknya kasus di Kabupaten Bekasi. (am)