Banyuwangi – Siapa yang tidak kenal Farel Prayoga yang lagi viral saat ini. Farel Prayoga yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar 2 Kepundungan. Dusun Sumberjo, Desa Kepundungan, Kecamatan Srono, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Farel anak dari Joko Suyoto 44 tahun dan ibu Siti Mujayanah tidak menyangka dan menduga diundang Presiden Jokowi di Istana Jakarta untuk merayakan kemerdekaan HUT RI ke 77. Kedua orang tua Farel juga merasa senang anaknya di undang orang nomer satu di Indonesia itu.
Farel Prayoga yang kesehariannya bermain bersama teman-temannya sebayanya suka bermain di sungai. Farel Prayoga juga tidak sombong dia ramah sopan dan suka berbagi sama teman-temannya setelah dapat job manggung.
Guru dan teman-temannya bangga dan terharu. Farel punya cita-cita ingin jadi penyanyi sukses. Teman teman menunggu kedatangan Farel yang saat ini masih ada di Jakarta. Farel Prayoga sangat menghibur dan menggoyang para pejabat dan ikut bergoyang.
Tetangga Farel pun juga lagi menunggu kedatangan nya dan bangga Farel bisa ketemu Bapak Jokowi.(aw)