Wali Kota Malang Sutiaji Jamu Makan Malam Peserta Rakernas LP Maarif NU

129

Malang- Wali Kota MalangSutiaji menjamu makan malam pengurus LP Maarif NU PBNU, panitia dan peserta rakernas LP Maarif di Mini Block Office Balai Kota Malang, Jumat, 26 Agustus 2022.

Hadir dalam acara tersebut, KH Nizar Ali Wakil Ketua Umum PBNU, Prof. H. Ali Ramdhani Ketua Umum LP Ma’arif NU PBNU, Sekretaris LP Ma’arif NU PBNU Haryanto Oghie, H. Maskuri, Rektor Universitas Islam Malang (UNISMA); dan Ketua LP Ma’arif NU PBNUse-Indonesia.

Dalam kesempatan itu, Sutiaji berharap rakernas melahirkan pemikiran terbaik untuk generasi yang berkarakter. Dia menuturkan, di Kota Malang, pendidikan pada kelas satu dan dua sekolah dasar tidak diwajibkan pelajaran baca tulis dan hitung.

Sementara itu, H. Ali Ramdhani mengatakan, rakernas yang diselenggarakan di Kota Malang  untuk mewujudkan dan menjawab persoalan-persoalan yang berkembang saat ini. Hal itu sekaligus untuk mengantisipasi berbagai persoalan dan tantangan pendidikan ke depan.

Rakernas LP Ma’arif NU PBNUdigelar di Universitas Islam Malang, 26-29 Agustus 2022. Rakernas akan memutuskan sejumlah agenda penting pendidikan di lingkungan Nahdlatul Ulama.