Tambah Penghasilan, Pemerintah Ajak Petani Terapkan Mina Padi

187

Kediri – Pemerintah kabupaten kediri menggalakkan program minapadi dengan ikan nila. Dengan program minapadi, selain mendapatkan untung hasil panen padi, petani juga memperoleh untung dari hasil panen ikan nila. Secara langsung Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana melakukan panen perdana ikan nila, di Desa Sambirejo Kecamatan Gampengrejo Kabupaten Kediri. Ikan nila milik petani tersebut, merupakan hasil dari budidaya di sekitar tanaman padi atau dengan minapadi.

Dengan program ini, selain bisa memanen padinya, petani juga bisa memanen ikan nila secara hampir bersamaan.

Program mina padi ini,mendapatkan dukungan dari bupati kediri, hanindhito himawan permana.  Menurutnya, potensi sistem mina padi sangat simpel namun hasilnya bisa maksimal. Sistem minapadi di Kecamatan Gampengrejo merupakan lokasi percontohan, sistem mina padi pertama dengan keuntungan ganda. Yakni, selain mendapatkan hasil panen padi, petani juga memperoleh keuntungan dari panen ikan nila.

Nur hafid plt kepala dinas perikanan juga mengutarakan, pilihan ikan nila sebagai sistem mina padi ini karena jenis ikan nila dapat memakan hewan dan tumbuhan. Sehingga cocok jika masyarakat budidayakan di daerah persawahan.

Sementara ketua gapoktan Desa Sambirejo Supriono mengaku, sawah yang dulu kurang bagus karena sering dilanda banjir, kini setelah ada mina padi menjadi bagus. Dalam sepuluh hektar mampu panen sekitar 6,5 ton ikan nila hanya dalam waktu sekitar lima bulan.

Hasil panen padinya pun, juga tidak kalah dibandingkan dengan lahan sawah yang tidak ada ikan nilanya. Jadi dengan sistem minapadi, petani bisa panen dua kali, yaitu panen padi dan ikan.

Dengan sistem program minapadi tersebut, petani bisa lebih irit dan efisien dalam pemeliharaan baik tamanan padi maupun ikan nila. Karena tanaman padi jarang terserang hama, dan juga petani mampu memanen ikan nila. (me)