NGANJUK – Cegah Penyebaran Covid-19 Anggota TNI Salurkan Ratusan Paket Sembako Langsung Ke Rumah Warga Terdampak

411

NGANJUK – Cegah Penyebaran Covid-19 Anggota TNI Salurkan Ratusan Paket Sembako Langsung Ke Rumah Warga Terdampak

Guna mencegah penyebaran covid-19, anggota TNI di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur diterjunkan ke rumah-rumah warga  membagikan bantuan sembako. Pemberangkatan anggota TNI ke rumah-rumah warga ini dilepas secara langsung oleh Komandan Korem (Danrem) 081 DSJ Madiun, Kolonel Infanteri Waris Ari Nugroho. Bingkisan sembako yang diberikan kepada warga tersebut merupakan bantuan dari Danrem DSJ Madiun dan PT Exindo Jaya Mandiri Jawa Timur.

Anggota TNI Kodim 0810 Nganjuk bersama karyawan PT Exindo Jaya Mandiri Jawa Timur ini sedang menyiapkan ratusan paket sembako yang akan diberikan kepada warga di Desa Bajulan, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk. Anggota TNI yang merupakan babinsa ini memanfaatkan sepeda motor dinas masing-masing untuk mengangkut bantuan sembako.

Ratusan sembako yang sudah disiapkan, akan diantarkan ke rumah-rumah warga oleh babinsa. Langkah ini diambil guna menghindari kerumunan massa, serta untuk mencegah penyebaran covid-19. Sebab, apabila berkerumun dinilai bisa memudahkan penularan covid-19.

Adapun pemberangkatan babinsa yang akan membagikan bantuan sembako ini dilepas secara langsung oleh Komandan Korem (Danrem) 081 DSJ Madiun, Kolonel Infanteri Waris Ari Nugroho. Babinsa yang sudah bersiap membawa bantuan sembako menggunakan sepeda motor kemudian berangkat menuju rumah-rumah warga yang sudah didata sebelumnya.

Selain langsung diantar ke rumah-rumah warga, sebagian paket bantuan sembako juga dibagikan secara langsung oleh Kolonel Infanteri Waris Ari Nugroho, Direktur Utama PT Exindo Jaya Mandiri Jatim, Panito, serta sejumlah pejabat lainnya kepada warga. Pemberian sembako ini rencananya akan terus dilakukan guna membantu warga yang membutuhkan.

Sebelumnya, pemberian sembako kepada warga juga sudah dilakukan di berbagai tempat oleh PT Exindo. Kali ini, dilaksanakan di Desa Bajulan yang terletak di Lereng Gunung Wilis daerah selatan wilayah Kabupaten Nganjuk.