MALANG – Pemerintah Kota Malang, Tni Dan Polri Bagikan 1000 Masker Kepada Warga
Dalam rangka mendukung program jatim bermasker, sebanyak 1000 masker pun dibagikan kepada warga oleh unsur gabungan dari pemerintah Kota Malang, TNI dan polri. Pembagian masker tersebut diharapkan bisa mengurangi penyebaran virus covid-19.
Unsur gabubgan dari Pemkot Malang, TNI dan POLRI membagikan sebanyak 1000 masker kepada masyarakat khususnya yang berada di kampung tangguh rw 5 Glintung, Blimbing Kota Malang.
Pembagian 1000 masker ini dalam rangka mendukunhg program Jatim bermasker, sebagai wujud menekan penyebaran covid-19 di Jawa Timur, terkhusus di Kota Malang.
Dalam kegiatan pembagian ini, secara khusus menggandeng kaum ibu-ibu mengingat merek memiliki peran peting dalam mengingatkan pemakaian masker saat keluar rumah kepada keluarga mereka.
Wakapolresta Malang Kota, AKBP Totok Mulyanto, menuturkan program jatim bermasker ini juga sesuai dengan intruksi presiden Jokowi. Selain penggunaan masker, edukasi cuci tangan dan physical distancing pun harus terus dilakukan oleh berbagai pihak.
Lebih jauh, ia menilai sejatinya masyarakat kota malang memang sudah cukup disiplin dalam bermasker. Hanya saja, tingkat kesadaran tetap harus terus dimaksimalkan.
Terlebih saat ini semua tatanan akan berjalan ke adaptasi kehidupan baru atau new normal. Yang mana, diharapkan hal itu bisa meningkatkan roda perekonomian bagi masyarakat di Indonesia.