MALANG – Cuaca Dingin Landa Malang Raya, Paparan Covid-19 Rentan Terhadap Kaum Lansia

MALANG – Cuaca Dingin Landa Malang Raya, Paparan Covid-19 Rentan Terhadap Kaum Lansia

Malang Raya  beberapa hari terakhir dilanda cuaca dingin dengn suhu mencapai 15 sampai 19 derajat celcius. Karenanya dinas kesehatan kota Malang, terus mengingatkan kepada masyarakat terutama kaum lansia dan bayi untuk tetap menjaga kondisi mengingat saat ini tengah pandemi.

Hal ini dikarenakan saat ini di Indonesia tengah menghadapai pendemi covid-19. Hubungan erat cuaca dingin dengan kerentanan paparan covid-19 karena, daya tahan tubuh seseorang mudah menuruh akibat cuaca dingin. Sehingga paparan covid-19 dinilai mudah masuk kepada tubuh manusia.

Terlebih lagi bagi masyarakat yang mempunyai komorbid, sehingga cuaca dingin sangat mempengaruhi kondisi fisik seseorang karena rentan dihidrasi, dan kondisi ini dinilai dapat mempermudah paparan covid-19.

Untuk itu, dinas kesehatan kota Malang mengingatkan agar masyarakat untuk terus menjaga polia hidup sehat, serta mengkonsumsi makanan dengan asupan yang cukup.