KEDIRI – Panti Rehabilitasi RSBL Kediri Tingkatkan Pelayanan Berbasis Online

KEDIRI – Panti Rehabilitasi RSBL Kediri Tingkatkan Pelayanan Berbasis Online

Di era digitalisasi teknologi, unit pelaksana teknis, UPT, rehabilitasi sosial bina laras, RSBL, Butuh, Kras, Kabupaten Kediri akan melakukan inovasi di bidang pelayanan. Panti rehab untuk cacat mental dan eks psikotik ini bakal meluncurkan program pelayanan berbasis online, untuk memudahkan masyarakat.

UPT RSBL yang terletak di Desa Butuh, Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri ini terus berbenah. Kali ini mereka melakukan sebuah terobosan baru di bidang pelayanan dengan sistem  online.

Drs. Agung Riyanta, MM, kepala UPT rehabilitasi sosial bina laras Kediri mengaku, inovasi baru ini menjawab tangan kemajuan di era teknologi digital. Sistem online dipandang bakal semakin mempermudah masyarakat dalam mendapatkan pelayanan.

Masih kata agung, untuk mendukung program tersebut pihaknya bakal melakukan kolaborasi dengan puskesmas serta pemerintah desa. Sehingga masyarakat, khususnya warga kurang mampu dapat mengakses layanan dengan cepat dan mudah.

UPT RSBL butuh kediri merupakan, lembaga pembinaan terhadap penyandang sosial cacat berat dan eks psikotis. Di tempat ini, mereka akan dibina dan dipersiapkan sebelum dikembalikan ke masyarakat. Saat ini tercatat ada 135 warga binaan yang berasal dari orang dengan gangguan jiwa, ODGJ.