Kediri – Dikhawatirkan Ambrol, Pemdes Minta Dibangun Plengsengan Jembatan

Kediri – Dikhawatirkan Ambrol, Pemdes Minta Dibangun Plengsengan Jembatan

Pemerintahan Desa Kedawung, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, berharap kepada pemerintah daerah untuk membangun plengsengan jembatan Sungai Kedawung. Pasalnya, jembatan yang tidak ada plengsengannya ini dikhawatirkan tergerus air sungai yang menyebabkan ambrolnya jembatan.

Kondisi jembatan yang tidak ada plengsengannya mengkhawatirkan. Bisa saja setiap saat tergerus air sungai, hingga menyebabkan ambrolnya jembatan. Pemerintah desa setempat meminta kepada Pemda Kabupaten Kediri untuk segera melakukan pembangunan plengsengan jembatan, supaya bisa aman dari gerusan air sungai. Apalagi akhir-akhir ini curah hujan tinggi.

Kepala Desa Kedawung, Makrus, sebelumnya sudah juga melakukan upaya mengajukan proposal ke pemerintah daerah pada tahun 2018. Jembatan yang diajukan ini merupakan akses jalan penghubung antara Desa Kedawung dengan Desa Ploso dan Desa Kraton.

Jembatan dengan lebar 3 meter dan panjang 8 meter tersebut juga sebagai jalan alternatif. Terutama ketika ada kegiatan di Pondok Ploso warga akan melewati jembatan tersebut.

Dirinya berharap, dengan pemerintahan yang baru, pengajuan ini mendapatkan perhatian agar segera ada pembangunan plengsengan, antara sebelah barat dan timur jembatan sungai, sehingga tidak sampai terjadi putus jembatan.