Karawang – Tergiur Investasi Saham Online, Pegawai Bobol Minimarket

Karawang – Aparat Polsek Rengasdengklok Karawang Jawa Barat menangkap seorang pemuda setelah membobol dan membawa sejumlah uang di minimarket tempatnya bekerja. Aksi kejahatan itu  terjadi karena pelaku tergiur investasi saham online.

Pemuda berinisial MZ (27) berhasil dibekuk jajaran Reskrim Polsek Rengasdengklok Karawang, Jawa Barat setelah terciduk melakukan pencurian uang. Setelah pelaku merekayasa pembobolan minimarket di tempatnya ia bekerja di Desa Amansari.

MZ melakukan aksi kejahatan itu lantaran tergiur investasi saham online. Kanit Reskrim Rengasdengklok, Iwan Budjianto menuturkan, pelaku memiliki kunci rolling door dan pintu kaca, kemudian membuka kedua pintu setelah mematikan saklar. Ia pun mulai menggasak sejumlah uang di brangkas dan mengambil rokok yang ia masukan ke dalam dua buah kantong plastik.

Untuk melabui, soal terjadi pemboban minimarket. Pelaku menghancurkan atap atau plafon minimarket. Pencurian dengan pemberatan ini, pelaku terjerat pasal 363 KUH Pidana dengan ancaman 7 tahun penjara. (mm)