Blitar – Jelang Bulan Suci Ramadhan, penjual bunga ziarah makam dadakan bermunculan di Kota Blitar. Seperti yang terlihat ramainya pedagang di pinggir Jalan Mawar atau selatan Pasar Legi, Kota Blitar, Rabu (30/3/2022).
Endang Susmiati (60), warga Desa Ngrawan, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar salah satu penjual bunga ziarah. Endang mulai berjualan bunga ziarah makam di Jl Mawar sejak Selasa (29/3/2022).
Dilansir dari tribun mataraman, Endang mengaku hanya menjual bunga ziarah makam saat Bulan Ramadhan dan hari raya. Pihaknya sudah hampir 30 tahun berjualan bunga ziarah tiap menjelang Ramadan di Jl Mawar. Dalam sehari ia bisa menjual bunga ziarah sebanyak 50 kilogram.
Untuk bunga kenanga harganya mencapai Rp 70.000 per kilogram dan bunga mawar Rp 150.000 – Rp 200.000 per kilogram. Sementara untuk hari biasa, harga bunga kenangan hanya Rp 20.000 per kilogram. (red)