Kediri – Sejumlah penyandang disabilitas Kabupaten Kediri mengikuti pelatihan menghias tumpeng yang diadakan oleh Dinas Sosial (Dinsos) setempat.
Pelatihan menghias tumpeng untuk kelompok disabilitas bertempat di aula Kantor Dinsos Kabupaten Kediri. Pelatihan ini diikuti oleh penyandang disabilitas tuna daksa dan tuna rungu wicara yang sudah merintis usaha bidang catering.
Dalam pelatihan ini, Dinsos menghadirkan lembaga pelatihan rini dari Kecamatan Purwoasri sebagai instruktur. Sementara itu, untuk memudahkan penyampaian materi, Dinsos juga mendatangkan seorang tenaga penerjemah.
Titik Mujiastuti, Kabid Rehabilitasi Sosial Dinsos Kabupaten Kediri mengatakan, pelatihan ini bertujuan untuk memberikan keterampilan dan ilmu kepada para disabilitas agar usahanya bisa lebih berkembang lagi. Catering sendiri merupakan usaha kuliner yang saat ini cukup berprospek bagus. Binis ini juga bisa menjadi sarana penyaluran hobi bagi mereka yang senang memasak.
Dinsos berharap keterbatasan fisik tidak menjadi hambatan bagi para disabilitas dalam berkarya. Demi pemenuhan hak-hak mereka maka Dinsos memberikan pelatihan tersebut agar para disabilitas bisa hidup mandiri dan sejahtera. (me)