Bupati Trenggalek Bagikan 1.000 Porsi Ketupat Gratis Di Hari Raya Ketupat
Bupati Renggalek Mochamad Nur Arifin membagikan 1000 ketupat gratis untuk masyarakat Trenggalek, hal tersebut di lakukan agar masyarakat Trenggalek tetap bisa menikmati perayaan hari ketupat.
Kabupaten Trenggalek punya tradisi lebaran kupatan pada h+7 lebaran. Setiap rumah memasak ketupat lengkap dengan sayur dan lauknya. Setiap orang boleh mampir di rumah-rumah dan mencicip kupatan yang dibikin tuan rumah.
Di tahun-tahun sebelumnya, tradisi lebaran kupatan berlangsung meriah. Bahkan, ada dua titik pawai ketipat yang dihadiri oleh ratusan hingga ribuan orang. Namun di masa pandemi Covid-19, pawai ditiadakan. Pemerintah setempat juga mengimbau warga untuk merayakan lebaran kupatan di rumah masing-masing. Untuk menjaga tradisi perayaan hari raya ketupat di tengah pandemi Covid-19, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin mempunyai cara tersendiri agar masyarakat trenggalek tetap bisa menikmati ketupat. Bupati Trenggalek siapkan 1.000 porsi ketupat untuk dibagikan kepada masyarakat trenggalek secara gratis