Buka 2 hari, Wisata Pantai Prigi Di Serbu Pengunjung dari Luar Kota
Pemerintah Kabupaten Trenggalek telah resmi membuka 14 Destinasi wisata di antaranya Pantai Prigi.
Wisata Pantai Prigi telah di buka sejak Sabtu (11/7/2020), namun demikian penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 di pantai prigi berjalan dengan lancar.
Sejak di bukanya wisata ini, pengunjung dari luar kabupaten Trenggalek mulai berdatangan untuk menikmati keindahan pantai prigi.
Setiap wisatawan yang masuk harus menjalani pengecekan suhu oleh petugas. Tidak hanya itu, wisatawan wajib menunjukan identitas diri yang nantinya akan di catat oleh petugas di dalam buku, dalam buku tersebut tercatat nama, alamat, suhu dan nomor telphon wisatawan.
Setelah pengecekan identitas dan suhu, sebelum masuk wisatawan wajib mencuci tangan yang telah disediakan di dekat loket masuk, dan juga wajib pakai masker.
Dari pantauan saat ini, tampak para wisatawan bersantai di pinggir pantai dengan mengunakan masker dan ada juga yang bermain air. Selain itu juga terdengar suara himbauan untuk mematahui protokol kesehatan.
Koordinator wisata pantai Prigi Suprapto, mengatakan “sejak kemarin di bukanya pantai prigi, ratusan wisatawan mulai berdatangan utamanya dari luar kota”.
Hari pertama kemarin pengunjung dari luar kota sekitar 200 orang, sedangkan untuk hari ini kurang lebih 500 pengunjung yang datang. Hingga saat ini masih di dominasi pengunjung dari kota tetangga.
Disisi lain, petugas wisata pantai prigi terus melakukan pemantauan terhadap wisatawan, khususnya dalam penerapan protokol kesehatan.
Ada petugas yang terus keliling memantau wisatawan, untuk menugur jika ada yang melanggar disiplin kesehatan.
Salah satu pengunjung dari Kabupaten Jombang supar, mengaku sangat senang karena wisata telah di buka.
“Saya sangat senang karena wisata telah di buka kembali, setelah berbulan-bulan tidak bisa keluar rumah” ujarnya.