BLITAR – Sambut Kesembuhan Warganya, Lingkungan Gelar Tasyukuran Dan Buka Portal Jalan

612

BLITAR – Sambut Kesembuhan Warganya, Lingkungan Gelar Tasyukuran Dan Buka Portal Jalan

Menyambut kesembuhan sembilan warganya, warga lingkungan Rembang Kota Blitar menggelar syukuran di tengah jalan. Dari sembilan pasien yang sembuh, ada satu orang yang merupakan tenaga kesehatan di RSUD Ngudi Waluyo. Lingkungan rembang sendiri, awalnya sempat diisolasi karena terdapat sepuluh positif dan puluhan warga lainnya isolasi mandiri.

Inilah syukuran warga lingkungan RW 3 Kelurahan Rembang Kecamatan Sananwetan Kota Blitar, atas kesembuhan warganya dari wabah covid 19. Warga menggelar potong tumpeng di tengah jalan, untuk menyambut sembilan warganya yang sembuh dari wabah covid 19.

Dalam syukuran tersebut, Pemkot Blitar juga menyerahkan hasil swab negatif terhadap senbilan warga yang positif covid 19. Selanjutnya, pemkot dan pihak kepolisian juga mencopot banner di rumah isolasi, serta membuka portal di pintu jalan masuk, setelah ditutup selama empat belas hari, akibat wabah covid 19.

Walikota Blitar Santoso mengatakan, pihaknya mengapresiasi dan mendukung warga lingkungan kelurahan rembang, yang langsung melakukan gerak cepat, guna mencegah penyebaran covid 19. Selain itu pihaknya juga langsung melakukan tracing, guna memutus mata rantai covid 19.

Seperti diketahui, jika warga lingkungan RW 03 kelurahan rembang melakukan isolasi wilayah awal Juli, karena ada sembilan warga yang positif, satu positif meninggal dan sebanyak 27 isolasi mandiri di rumahnya masing-masing.