BLITAR – Bakti Penyandang Disabilitas Dalam Upacara Bendera Peringatan HUT RI Ke 75
Peringati HUT Republik Indonesia ke 75 tahun, para penyandang disabilitas di Kabupaten Blitar Jawa Timur. Menggelar upacara pengibaran bendera merah putih. Selain sebagai cinta tanah air upacara ini dilakukan sebagai bentuk pesan kesetaraan sesama warga negara, dihari Kemerdekaan Indonesia.
Inilah upacara pengibaran bendera merah putih yang dilakukan oleh para penyandang disabilitas di kabupaten blitar jawa timur, senin pagi. Mulai dari komandan upacara, pembawa bendera hingga peserta upacara merupakan penyandang disabilitas yang memiliki berbagai macam keterbatasan.
Semangat serta antusias dalam melaksanakan upacara ini ditunjukan oleh para petugas maupun peserta upacara yang mempunyai keterbelakangan fisik maupun mental untuk mengibarkan sang saka merah putih.
Meski mempunyai keterbatasan fisik maupun mental, para penyandang disabilitas ini menjalankan upacara tanpa satupun kesalahan.
Selain sebagai bentuk cinta tanah air, upacara ini digelar sebagai wujud penerapan pancasila. Terutama pada sila ke lima, yaitu keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia. Sekaligus sebagai pesan kesetaraan di hari kemerdekaan republik indonesia yang ke 75 ini
Upacara 17 agustus para penyandang disabilitas ini baru pertama kalinya di gelar dikabupaten blitar rencananya upacara bendera 17 agustus ini akan digelar setiap tahun.