Banyuwangi – Ratusan Pelajar SMPIkuti Vaksinasi Massal Berkonsep Kafe

Banyuwangi – Apa jadinya jika pelaksanaan vaksinasi dipadukan dengan nuansa santai ala kafe milenial jaman sekarang. Alunan musik, serta dinginnya kopi, menjadi warna tersendiri selama berlangsungnya proses vaksinasi. Terobosan unik itulah yang mendasari sebuah rumah sakit swasta di Banyuwangi, dalam memberikan layanan vaksin gratis kepada ratusan pelajar yang datang.

Ratusan pelajar SMPNegeri 4 Banyuwangi, menjadi tamu spesial dalam proses vaksinasi massal gratis yang diselenggarakan pihak rumah sakit yasmin pada kamis pagi. Bagaimana tidak, pihak rumah sakit sengaja memberikan layanan vaksin dengan tambahan nuansa ala kafe milenial jaman sekarang. Iringan alunan musik, dinginnya kopi, serta makanan ringan, menjadi warna tersendiri saat proses vaksinasi berlangsung. Sofa yang empuk semakin menambah kesan nyaman dalam pelaksanaan vaksinasi yang berlangsung sampai dengan siang hari tersebut.

Selain tempatnya yang nyaman, dan bersih, lokasi tersebut juga dijadikan spot selfie, ataupun foto bersama bagi siswa maupun wali murid, sehingga dapat menghilangkan kejenuhan saat menunggu daftar antrian.

Manajer medis Rumah Sakit Yasmin, Dokter Handri Irwan menyebutkan, terobosan unik ini sengaja dibuat untuk menepis kesan menakutkan penyuntikan vaksin, yang selama ini melekat di tengah masyarakat, terutama di kalangan generasi muda. Dan pihaknya sengaja memilih lokasi kafetaria yang biasanya melayani para pembesuk pasien, untuk disulap sementara menjadi lokasi penyuntikan vaksin.

Dokter handri juga menambahkan, sesuai sasaran yang diberikan oleh dinas kesehatan banyuwangi, pihak rumah sakit mendapatkan mandat untuk melakukan vaksinasi kepada 600 siswa SMPn 4 Banyuwangi. Dimana pelaksanaan tersebut, sudah dimulai sejak hari selasa, dan berlangsung sampai dengan Sabtu depan. Dan selama tahapan proses vaksinasi, para siswa diwajibkan mengikuti tahapan screening serta melampirkan bukti persetujuan dari orang tua.(aw)