Gang Unik Pamerkan Seni Mural Bertema Religi

229

Bandung – Sebuah gang di Kampung Kukun Endah, Desa Cikoneng, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Warga menyulapnya menjadi gang unik yang terhiasi Seni Mural. Bukan Mural biasa, Mural dinding gang kampung ini bertema religi. Tujuannya untuk menggugah masyarakat khususnya anak-anak agar semangat belajar ilmu agama.

Unik dan penuh warna. Begitulah potret sebuah gang yang berada di Kampung Kukun Endah, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Gang yang tadinya  kurang terurus, warga menyulapnya menjadi gang cantik yang terhiasi Seni Mural. Mural yang tergambar bertemakan religi atau keagamaan. Seperti tulisan nama-nama nabi, ajakan untuk beribadah khususnya shalat lima waktu di masjid. Berbagai pesan-pesan religi lainnya menempel pada dinding gang.

Selain dinding, jalanan gang pun tak luput dari hiasan lukisan indah. Tanaman hias juga berjejer menghiasi sepanjang jalan gang sehingga memberikan suasana asri.  Tema religi sengaja warga pakai agar masyarakat khususnya anak-anak dapat tergugah untuk mendalami ilmu agama. Sehingga dapat mendekatkan diri kepada sang pencipta.

Karena keunikannnya, Seni Mural di kampung ini bahkan menarik minat warga luar daerah untuk datang langsung melihatnya. Melalui Seni Lukisan Mural, lingkungan yang sebelumnya biasa saja dapat warga sulap menjadi unik dan menarik. (ht)